Monday, January 30, 2017

Inilah cara mengaktifkan whatsapp di Computer Tanpa Installasi Software



Whatsapp merupakan social media yang sangat popular untuk saat ini, banyak orang yang menggunakan aplikasi whatsapp ini, pada awalnya saya hanya ikut-ikutan untuk bergabung dengan social media ini. Namun kepuasannya kurang saya dapatkan karena saya mengira bahwa whatsapp ini tidak bisa seperti facebook yang bisa dibuka di computer.

Mencoba searching di internet tentang cara mengaktifkan whatsapp ini, namun postingannya kurang memuaskan harus install aplikasi ini, aplikasi itu namun tidak berhasil juga, sehingga sempat prustasi untuk menggunakan aplikasi whatsapp di computer.

Namun akhirnya saya ngobrol sama teman-teman yang baru masuk kuliah tentang it ternyata Whatsapp bisa di buka di computer, inilah cara menggunakan aplikasi whatsapp di computer :
Langkah pertama kita buka google atau search engine lain baik yahoo, bing, atau mozila firefox atau mesin pencari lain yang sering anda gunakan di computer.

Selanjutnya ketikan whatsapp web
https://web.whatsapp.com
kemudian klik alamat web di atas sehingga tampil seperti gambar di bawah ini

Wa web

setelah tampil maka untuk langkah selanjutnya adalah menggaktifkan whatsapp kita di hp seperti gambar di bawah ini
WA

kemudian sentuh gambar titik-titik pada bagian pojok kanan  setelah kotak pesan lalu pilih whatsapp web, sehingga tampil seperti gambar di bawah

wa web

Pada bagian pojok kanan atas seteleh tulisan WhatsApp Web ada tanda + (plus), maka klik tanda tersebut sehingga tampil kamera pemindai, kemudian pindailah bar code yang ada pada tampilan whatsapp web di computer, setelah itu whatsapp akan tampil di computer dengan akun sesuai dengan akun yang ada di android yang anda gunakan untuk memindai bare code tadi. Setelah terdeteksi maka anda siap ber whatsapp ria di computer dengan tampilan yang lebih memuaskan karena lebih lebar dan daya simpannya lebih besar.

Nah itulah cara untuk menggunakan whatsapp di computer tanpa harus menginstal software yang baru, mudah kan?, mudah-mudahan bermanfaat. Gunakanlah social media untuk kepentingan yang bermanfaat jangan menebarkan berita bohong ( hoax), karena itu kurang bermanfaat.

Friday, January 27, 2017

Belajar Autocad bagi Pemula

Belajar Autocad 2004


Untuk memulai autocad 2004 kita harus mengenali tampilan autocad 2004, berikut adalah tampilan Autocad 2004
jendela autocad 2004
MENU BAR :
Menu bar atau menu pull down adalah menu yang dipergunakan untuk mengakses Perintah-perintah Auotcad 2004.

MENU TOOL BAR :

Menu toolbar adalah rangkaian tombol-tombol yang berbentuk icon-icon yang berfungsi sama dengan menu bar yaitu untuk mengakses perintah-perintah autocad 2004.

MENU COMMAND

Menu command adalah tempat mengakses perintah-perintah pada autocad 2004 dengan cara ditulis perintah tersebut pada bagian ini(menu command). Perintahnya bisa berupa angka dan teks.

PERINTAH-PERINTAH UNTUK MENGGAMBAR PADA AUTOCAD 2004

toolbar drawing

Urutan Perintah untuk menggambar pada autocad 2004 berdasarkan gambar di atas dari kiri ke kanan
·         Line : untuk membuat garis
·         Construction Line
·         Polyline: untuk membuat Garis lurus dan kurva
·         Polygon: untuk membuat polygon
·         Rectangle: untuk membuat segi empat
·         Arc : untuk membuat kurva
·         Circle : untuk membuat lingkaran
·         Revcloud
·         Spline : untuk membuat garis lengkung
·         Ellipse : untuk membuat object elips

LINE
Perintah Line digunakan untuk  menggambar garis lurus.
1.       Dengan koordinat polar (@panjang<sudut)    
Command : Line      
Form Point : 5,5
To point :@ 10 <0
To point :    @5<90
To point : @10<180
To point:C    (Kembali ke titik awal)        

line
1.       Dengan Koordinat kartesian
Command : line
From point : 5,5
To point :15,5
To point : 15,10
TO Point : 5,10
To point : c ( kembali ke titik awal )
line
POLYLINE
Perintah ini hampir sama fungsinya dengan  lain. Garis yang digambar dengan perintah pline walaupun jumlahnya banyak tapi merupakan satu kesatuan (entity). Sedangkan kalau kita menggunakan perintah line walaupun banyak garis yang digambar secara berurutan merupakan garis terputus/bukan merupakan satu kesatuan.coba contoh diatas dengan menggunakan perintah polyline.

autocad
CIRCLE
Digunakan untuk menggambar lingkaran. Untuk menggambar lingkaran diperlukan titik pusat (center) dan jari-jari atau diameter lingkara
Command : circle
Specify point for circle or [3P/2P/Ttr (Tan tan radius)]: 15,15
Specify radius of circle or [diameter]:15
Arti dari perintah di atas adalah membuat lingkaran pada titik pusat 15,15 (x,y) dan berdiameter 15
       
circle
 Arc
Digunakan untuk menggambar kurva/garis lengkung.ada banyak pilihan dalam menggunakan perintah Arc  dengan menggunakan dengan menggunakan 3 titik (3 point): sebagai berikut :
Command : Arc
Specify start point of arc or [center]:5,5
Specify second point of arc or [center/end]:10,10
Specify end point of arc : 15,5       


arc

LATIHAN KOMBINASI

Berikut adalah gambar tampak samping dari suatu rumah mungil dengan gambar dan dimensi di bawah ini. Coba buat gambar-gambar tersebut dengan menggunakan perintah-perintah kombinasi line, mirror, fillet, offset dan lain-lain.

gambar rumah

Langkah-langkah pembuatan gambar di atas adalah sebagai berikut :
1.       Pertama kita buka program autocad 2004. Yang akan kita buat terlebih dahulu adalah membuat kotak yang paling bawah dengan cara :

Command : Line
Specify first point : Klik sembarang titik
Specify next point or [undo]:@10.3<0
Specify next point or [undo] :@1.5<90
Specify next point or [undo]”@10.3<180
Specify next point or [undo] : c (untuk kembali ke titik awal)

kotak
1.      Untuk membuat tiang rumah maka caranya adalah sebagai berikut :
Command : Line
Specify first point : tekan dan tahan tombol shift pada keyboard ^ tahan bersama mouse kanan, maka akan muncul object snap seperti berikut :

osnap
Maka klik form dekatkan kursor ke titik 1 kemudian ketikan angka @ 0.5<90
Specify next point or [undo]>@4<90
Specify next point or [undo]: enter

Maka hasilnya seperti gambar berikut :

tiang

1.       Langkah selanjutnya adalah menambah satu tiang lagi dengan memberikan perintah offset
Command : offset
Specify offset distance or [through]<1000>:0.3
Select object object to offset or <exit>: pilih tiang vertical
Specify point on side to offset : klik samping kanan tiang vertical itu
Select object to offset or <exit> : tekan enter

Hasilnya seperti gambar di bawah ini


tiang
1.       Menggandakan tiang dengan perintah array
Command : array
 Akan muncul kotak dialog seperti berikut

array

Isi row dengan 1 column 4 row offset 1 column offset 3 , kemudian klik select objects dan pilih tiang vertical kemudian klik preview, apabila di preview gambarnya sudah sesuai dengan yang kita harapkan maka klik offset apabila belum maka klik modify. Sehingga hasil dar perintah array itu seperti gambar berikut:

tiang

1.       Kemudian kita akan membuat gambar pagar dengan cara menggunakan perintah offset
Command : Offset
Specify distance offset or [through]<0.3>:1.5
Select object to offset or <exit>: klik garis atas dari kotak sebelah bawah
Kemudian klik ke arah atas dari garis tersebut.
Select object to offset or <exit>:enter
Hasilnya seperti berikut

pagar

 Selanjutnya menggunaka perinah trim
Command : trim
Select object :klik kedua tiang bagian dalam  dengan cara mengklik tiang pertama kemudian tekan shift lalu klik tiang yang kedua sebagai batas dari garis itu kemudian tekan enter
Select object to trim or shift select to extend or [Project/edge/undo]:kemudian klik sebelah luar garis yang akan kita potong sebelah kiri dan sebelah kanan dari tiang itu. Sehingga hasilnya sepeti berikut :

tiang
1.       Membuat dekorasi pagar dengan cara membuat garis diagonal dengan command line sehingga hasilnya seperti berikut

tiang
1.       Menyempurnakan gambar pagar :
Command : mirror
 Select object : pilih 2 dekorasi diagonal dengan crossing window dari kanan bawah ke kiri atas memotong sebagai berikut
Select object : enter
Specify first point of mirror line: pilih mid point dari garis diagonal sebelah kiri
Specify second point of mirror line : pilih mid point dari garis diagonal sebelah kanan
Delete source object ?[yes/no] <N>: enter
Maka gambar akan berbentuk seperti di bawah ini

pagar

1.       Langkah selanjutnya adalah memberikan pagar untuk bagian yang lain yang belum ada pagarnya dengan cara memberikan perintah array
Command : Array
Maka akan muncul kotak dialog array seperti yang di atas maka isi datanya seperti berikut
Row : 1
Column : 3
Column offset : 3
Sehingga hasilnya seperti berikut
pagar

1.       Selanjutnya kita akan memasang listplang dengan menggunakan perintah line
Command : Line
Specify first point : Klik ujung tiang paling kiri
Specify next point or [undo]:@1.5<180
Specify next point or [Undo] : @0.3<90
Specify next point or [Undo] : @12.3<0
Specify next point or [Undo] : @0.3<270
Specify next point or [Undo] : c
Maka akan terbentuk gambar seperti berikut

listpang

 Untuk menggambar atap kita buat atap dengan kemiringan 300 dengan cara
Command : Line
Specify first point : klik ujung lespang paling kiri
Specify next point or [undo]: @2<30
Specify next point or [undo]:enter
Untuk lespang paling kanan
Command : Line
Specify first point : klik ujung lespang paling kanan
Specify next point or [undo]: @2<150
Specify next point or [undo]:enter
Hasilnya

atap
 Menyambung gambar atap dengan menggunakan perintah fillet
Command : Fillet
Current settings :  Mode = trim, radius = 0.0000
Select first point object or [Polyline/Radius/Trim/mULTiPle]: klik kedua garis atap yang akan disambungkan.
Hasilnya

atap
1.       Menghiasi tusuk sate di atas atap dengan cara
Command : Circle
Specify center point for circle [3p/2p/Ttr (Tan tan Radius)]: 2p
Specify first end point of circle’s diameter :@0.2<90

atap telur
1.       Selanjutnya untuk menggandakan lingkaran gunakan perintah arrya dengan setingan sebagai berikut :
Row : 3
Column : 1
Row offset : 0.2
Hasilnya

atap
1.       Menggambar tiang di atas lingkaran
Command : Line
Specify first point : tekan shift + Mouse kanan akan muncul menu object snap kemudian pilih quadrant. Arahkan kursor ke ujung teratas lingkaran dan klik kiri mouse
Specify next point or [undo]: @0.9<90
Specify next point or [undo : enter
Hasilnya
atap
Selesai

Nah itulah pengenalan tentang autocad 2004 bagi pemula semoga bermanfaat.

Wednesday, January 25, 2017

Input Data Excel dengan Menggunakan Userform

Pada Kesempatan kali ini saya akan membahas tentang Input data ke Excel dengan menggunakan userform. ini merupakan penyelesaian masalah ketika kita akan membuat data yang banyak, karena dengan input data biasa agak lambat.

Langsung saja kita buat form input data dengan excel, untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

  1. Buka file excel kemudian pada baris menu kita pilih developer kemudian klik visual basic.
  2. Pada jendela visual basic klik insert Kemudian klik Userform.
  3. Buatlah sebuah userform dengan cara mengaktifkan toolbox, kemudian buat 3 buah label dan 3 buah textbox dan 1 buah command button sehingga tampilannya seperti gambar di bawah ini
    input data excel
  4. langkah selanjutnya double klik command button simpan pada jendela visual basic masukan kode berikut 
  5. Private Sub CommandButton1_Click()
    Sheet1.Activate
    Dim isi As Long
    'untuk membuat validasi apabila textbox kosong maka perintah input tidak bisa dijalankan'
    If TextBox1.Value = "" Or TextBox2.Value = "" Or TextBox3.Value = "" Then
    MsgBox "data belum lengkap", vbDefaultButton1
    Exit Sub
    End If
    'untuk menghitung data yang kosong pada baris a'
    isi = WorksheetFunction.CountA(Range("A:A")) + 1
    'untuk membuat nomor secara berurutan sebanyak data pada baris a'
    Cells(isi, 1) = WorksheetFunction.Count(Range("A:A")) + 1
    'untuk memasukan nilai textbox ke dalam cells'
    Cells(isi, 2) = TextBox1.Value
    Cells(isi, 3) = TextBox2.Value
    Cells(isi, 4) = TextBox3.Value
    'membuat pesan berhasil'
    MsgBox "Input data berhasil", vbDefaultButton1
    'menghapus textbox'
    TextBox1.Value = ""
    TextBox2.Value = ""
    TextBox3.Value = ""
    End Sub
  6. Untuk membuat tombol untuk menampilkan userform maka pilih tab developer kemudian buatlah sebuah command button ganti captionnya dengan input data
  7. Kemudian masukan perintah berikut 
Sub Button1_Click()
UserForm1.Show
End Sub

sehingga hasilnya sebagai seperti gambar berikut

input data userform

Nah itulah cara membuat input data ke excel dengan menggunakan userform. semoga bermanfaat.

Tuesday, January 24, 2017

Cara Menyatukan garis pada autocad

Cara Menyatukan garis pada autocad

Menyatukan garis dari dua garis atau lebih atau dari bentuk line menjadi polyline pada autocad sangatlah mudah yang harus diperhatikan pada bagian comand bar. seperti pada gambar di bawah ini

menyatukan garis

Sebagai gambaran kita coba buat dua buah garis yang akan kita satukan. langkah untuk membuat garis adalah dengan mengetikan huruf l pada command bar kemudian menekan enter atau spasi maka pada command bar tersebut akan muncul tulisan LINE specify first point :  artinya kita harus mengklik dimana kita akan mulai menggambar garis. kemudian kita tarik mouse sedikit ke arah mana kita akan membuat garis tersebut.

Sehingga muncul tulisan Specify next point [Undo] : bisa kita ketikan jarak misal kita akan membuat garis sepanjang 50, maka ketik 50 kemudian tekan spasi atau enter.kemudian buat lagi garis yang lain yang akan kita satukan menjadi polyline seperti pada gambar di atas.

Setelah selesai membuat garis, untuk mengakhiri perintah line, maka tekan esc atau escape pada keyboard.sehingga pada command bar muncul tulisan command : artinya kita sudah siap dengan perintah yang baru.

Sekarang kita bisa memulai menyatukan garis dengan cara mengetikan pe pada setelah Command: kemudian tekan spasi atau enter sehingga muncul command : pe PEDIT select polyline or [multiline].

Pada saat command bar bertuliskan seperti di atas maka kita harus mengklik salah satu garis yang akan kita satukan. sehingga muncul tulisan Do you wantto turn it into one? <Y>  .

Karena kita ingin menyatukan garis menjadi satu maka ketik Y kemudian tekan spasi atau enter

Sehingga muncul tulisan Enter an Option [Close/Join/width/edit vertex/Fit/Spline/decurve/L Type Gen/Undo]:.

Ketiklah j untuk memilih join artinya kita akan menyatukan garis yang kita buat kemudian tekan spasi atau enter.sehingga muncul tulisan select object:

maka pilihlah garis-garis yang akan kita satukan dengan cara mengklik garis-garis tersebut.

Kemudian tekan spasi atau enter dua kali. maka line sudah menjadi polyline.

Demikian cara meyatukan garis pada autocad semoga bermanfaat

Cara Mengukur Tanah Dengan Autocad

Inilah Cara Mengukur Tanah dengan Menggunakan Autocad

Kemampuan mengukur tanah sangatlah bermanfaat bagi kita. Mungkin sejak dulu pekerjaan mengukur tanah ini sering dilakukan oleh orang tua kita ada banyak cara yang dilakukan oleh urang tua kita dalam mengukur tanah itu. biasanya orang tua kita membuat kotak kemudian diukur dengan menggunakan rumus jajaran genjang, Mungkin saya mencoba mengkritisi kekurangan dari cara ini adalah sudut dari pada kotak tersebut tidak jelas, Sehingga saya mencoba memberikan tambahan agar sudut dari kotak tersebut tetap tidak berubah, yaitu dengan memberikan garis diagonal. Memberikan garis diagonal dalam mengukur tanah memang memberikan pekerjaan tambahan bagi kita yaitu harus menarik garis diagonal pada saat mengukur tanah tersebut, tapi mungkin bentuk tanah tidak akan jauh berbeda dengan yang ada di lapangan mungkin ilustrasi gambar berikut akan memberikan pemahaman bagi kita jika kita mengukur tanah.
MENGUKUR TANAH
Dua gambar di atas memberikan gambaran pada kita dua gambar tersebut memiliki luas yang sama tapi bentuk yang berbeda. maka kalau kita memakai garis diagonal kemudian kita gambar lagi maka gambar tersebut tidak akan jauh berbeda dengan keadaan di lapangan pada saat kita mengukur tanah itu.
sehingga agar gambar sesuai dengan gambar tanah yang kita ukur maka perlu ditarik garis diagonal seperti pada gambar di bawah ini.
mengukur tanah
sehingga apabila mengukur tanah dengan menggunakan garis diagonal maka gambar tersebut akan menggambarkan keadaan tanah yang sebenarnya, hal ini juga dipengaruhi cara kita dalam menarik tali ukur atau menentukan titik perpotongan pada setiap bagian tanah yang memilik bentuk yang berbeda, atau kita bisa buat garis sebagai titik pusat kemudian kita buat garis yang merupakan keliling tanah yang akan kita ukur mungkin ini gambaran hasil pengukuran tanah tersebut.
gambar tanah
setelah kita tahu fungsi dilapangan dalam mengukur tanah dengan menggunakan garis diagonal sekaranga akan saya bahas cara mengukur tanah dengan menggunakan autocad. pertama buatlah sebuah garis sebagai acuan kita dalam mengukur tanah, misal kita mengukur tanah sepanjang 50 meter maka  di autocad pada bagian command ketikan L kemudian tekan enter atau spasi itu adalah perintah untuk membuat garis di autocad. atau dengan menekan toolbar line. setelah itu klik pada area dimana kita akan meletakan garis pertama pada autocad. setelah itu buatlah gambar lingkaran dengan mengetikan c pada command kemudian tekan spasi atau enter dan tentukan panjang garis kedua, kemudian pada sisi lain kita buat lagi lingkaran dengan cara yang sama tentukan panjang diagonalnya. setelah itu sambungkan sisi/sisi garis yang pertama dengan pertemuan garis antara lingkaran pertama dengan lingkaran kedua untuk lebih jelasnya bisa diperhatikan pada gambar berikut :

mengukur tanah
setelah mengetahui gambaran cara mengukur segitiga seperti gambar di atas maka kita tinggal menggabar sesuai dengan gambar manual hasil di lapangan. akurasi dari gambar tersebut mungkin sedikit mendekati.

sedangkan untuk mengukur luas tanah, apabila gambar sudah terbentuk maka kita tinggal mengetikan perintah area pada command kemudian kita klik ujung titik titik tersebut dan tekan enter maka luas atau area akan tampil di atas command tersebut.

mungkin itulah cara mengukur tanah dengan menggunakan autocad semoga bermanfaat.

Monday, January 23, 2017

Cara membuat diagram Kartesius pada excel

Diagram Kartesius merupakan salah satu diagram yang sering digunakan dalam pelajaran matematika. permasalahan membuat diagram kartesius pada excel harus ada pengaturan khusus, karena diagram pada excel tidak menampilkan sumbu x dan sumbu y seperti yang harus ditampilkan pada diagram kartesius. pada diagram biasanya tidak tampil sumbu x dan sumbu y, maka untuk menampilkan sumbu x dan sumbu y akan di bahas dalam materi diagram kartesius ini.
Mari kita mulai saja membuat diagram kartesius di microsoft excel. berikut adalah langkah-langkahnya :
  1. Bukalah file microsoft excel. Kemudian buatlah data yang menggambarkan garis untuk sumbu x  dan sumbu y seperti pada tampilan berikut :
  2. diagram kartesius
  3.  kemudian pada langkah berikutnya dengan memilih menu insert kemudian pada bagian chart filih line serta pilihlah jenis line yang diinginkan.
  4. selanjutnya pilihlah horizontal category axis atau klik kanan pada bagian angka yang berderet secara horizontal kemudian klik kanan dan pilihlah format axis.
  5. diagram kartesius
  6.  kemudian pada bagian position axis pilihlah on tick mark dan pada bagian vertical axis crosses pilihlah at category number dan isi dengan angka enam (6) artinya satu angka lebih besar dari angka garis.
  7. kemudian hilangkan legend 
    diagram kartesius
  8.  Pada bagian vertical category axis klik kanan sehingga tampil seperti gambar berikut :
    diagram kartesius
    kemudian pada axis option pilihlah fixed untuk minimum isi dengan negatif lima (-5) dan pada maximum isi dengan lima (5), sedangkan untuk major dan minor unit isi dengan angka satu (1)
  9. setelah itu tinggal klik close.
  10. kemudian jika kita ingin membuat diagram kartesius kita tinggal mengisi titik angka pada kolom y seperti pada gambar di bawah ini.
diagram kartesius
    Nah begitulah cara membuat diagram kartesius pada microsoft excel semoga dapat membantu.

Membuat Daftar Hadir Siswa untuk lebih dari 1 tahun

Membuat daftar hadir dengan mewarnai hari minggu otomatis
Pekerjaan ini akan memudahkan kita untuk mewarnai hari minggu tanpa harus melihat kalender semua dilakukan dengan menggunakan sistem komputer dengan aplikasi yang sederhana yang sangat famlier bagi kita semua, yaitu microsoft excel.
Langkah pertama membuat untuk membuat daftar ini adalah dengan menyiapkan sebuah format daftar hadir, saya akan mencoba mebuat format sebagai berikut, nanti disesuaikan dengan kebutuhan temen-temen di lapangan.
No
Nama Siswa
Tanggal/hari
Tentu temen-temen sudah terpikirkan bagaimana membuat format tersebut di excel, bagi yang sudah biasa, namun bagi yang belum biasa coba dibiasakan karena lebih gampang. Tentu untuk headernya buat judulnya sendiri berdasarkan kebutuhan, namun yang menjadi hal yang pokok dalam membuat daftar hadir ini kita akan mencoba merancang tombol pengendali untuk merubah bulan dan tahun pada daftar hadir tersebut.
Pada Absensi atau daftar hadir tersebut kita harus menyediakan Sumber untuk tahun dan bulan, karena saya akan memberikan contoh dengan mengklik tahun dan bulan kita sudah bisa membuat daftar hadir tiap bulan secara otomatis.
Mungkin gambar berikut bisa membayangkan temen-temen untuk mendesain daftar hadirnya.
daftar hadir
Dalam gambar format daftar hadir di atas ada dua buah combobox, combobox  bulan dan combobox tahun untuk membuat combobox tersebut langkahnya adalah klik tab developer pada bagian controls group klik insert, nah di sana ada gambar combobox seperti pada gambar di bawah ini

combobox daftar hadir
Buatlah sumber untuk mengisi kedua combobox tersebut pada cells yang lain atau pada sheet yang lain, sebagai sheet referensi untuk daftar hadir itu. Buatlah seperti pada gambar di bawah ini

Referensi Daftar Hadir
Pilih atau blok seluruh nama bulan tersebut kemudian pada kolom name box ganti alamat cellnya dengan bulan, lakukan hal yang sama untuk membuat alamat cell Tahun.
Setelah itu kita kembali ke format daftar hadir yang telah kita buat. Pada bagian combobox tersebut masih kosong untuk mengisinya klik kanan sehingga combobox tersebut aktip kemudian pilih format control, sehingga tampil kotak dialog berikut

kotak dialog daftar hadir
Pada bagian input range isi dengan bulan untuk combobox bulan, pada bagian cells link klik salah satu cell pada daftar hadir itu, sebagai contoh dalam latihan ini adalah cell I12, Kemudian klik ok . lakukan hal yang sama untuk membuat combobox tahun, untuk cell linknya letakan pada J12. Setelah itu buatlah rumus vlookup untuk mengisi tahun
=VLOOKUP(J2;Sheet2!A1:C12;3;FALSE)

Untuk mengisi tanggal klik pada cell H1 isi  dengan angka 1.
Kemudian pada sheet daftar hadir pada cells B3 isikan rumus berikut
=DATE(K2;I2;H2)
Pada cells C6 isi dengan rumus =B3 kemudian pada cell D6 isikan rumus =C6+1, kemudian copykan ke cell E6 sampai cell AG6
Pada bagian bawahnya yaitu pada cell C7 masukan rumus =C6 dan pada cell C8 rumusnya adalah =weekday(C5),copykan rumus tersebut ke range D5:AG7. setelah itu Blok range C5:AG5 untuk merubah tampilan agar data tersebut agar terlihat tanggalnya saja maka pilihlah Number pada tab Home sehingga tampil kotak dialog berikut.

Daftar Hadir Number

Pada bagian type ganti dengan dd untuk menampilkan tanggal dengan dua digit angka.
Sementara untuk menampilkan hari pada range C6:AG6 maka customnya isi dengan ddd agar tampil nama hari dengan format singkatan tidak lengkap seperti sen untuk senin apabila ingin tampil full maka tinggal mengetikan dddd.
Untuk mewarnai daftar hadir pada hari minggu agar pada setiap cell daftarhadir tersebut yang merupakan hari minggu berwarna merah maka lakukanlan proses conditional formatting blok dulu data daftar hadir semua siswa pada untuk proses conditional formatting lihat caranya pada postingan sebelumnya tentang conditional formatting. Hanya pada new rule masukan rumus =C$7=1 kemudian pada bagian format pilihlah warna merah.
Nah demikian membuat format daftar hadir siswa untuk bulan atau tahun dari daftar hadir tersebut kita tinggal mengganti-gantinya pada combobox tadi.